07 Juni 2013

Spesifikasi ASUS X201E

Alhamdulillah baru dapat hibah laptop baru, jenisnya Asus X201E, baru kali ini saya punya barang elektronik tanpa memilih sendiri, hehehe namanya saja hibah. Penasaran dengan spesifikasinya, keunggulan dan kelemahan, saya search di google dan ada beberapa web yang memuat, berikut saya copas disini yang menurut saya oke buat di copas :)

Sumber : buminotebook

Reinkarnasi Netbook
Dengan spesifikasi layaknya notebook, Asus X201E mengatasi keterbatasannetbook generasi pertama.
Di awal kehadirannya, netbook cukup menarik perhatian berkat ukuran fisiknya yang ringkas.
Kini dengan banyaknya perangkat gadgetyang memiliki fungsi layaknya sebuah laptop atau PC, popularitas netbook langsung menurun drastis. Apalagi ternyata kemampuan netbook yang dirancang untuk komputasi sederhana kurang memuaskan penggunanya.
Meskipun demikian, masih ada pengguna yang membutuhkan kepraktisan yang ditawarkannetbook dengan kinerja yang ditingkatkan. Atas dasar inilah hadir Asus X201E.  
Untuk mengatasi keterbatasan netbook, Asus X201E telah menggunakan prosesor yang lebih baru dan bertenaga dibanding Intel Atom. Menggunakan Intel Celeron 847 dual core dengan memori 2 GB DDR3, perangkat ini mampu menjalankan aktivitas komputasi harian sampai aktivitas multimedia. Saat kami uji, notebook ini bisa menjalankan file multimedia definisi tinggi dengan resolusi 720p dengan lancar. Sementara saat dipakai memutar film dengan resolusi 1080 Full-HD, perangkat ini menampilkan lag di beberapa bagian.  
Bentuk fisik perangkat ini dibuat mirip ultrabook dengan lapisan alumumium. Namun, meskipun ditujukan bagi kelas low-end, perangkat ini tetap terkesan elegan. Tipisnya netbook ini disebabkan  penggunaan komponen onboard sehingga tidak memakan banyak tempat, contohnya RAM serta baterai yang sudah tertanam. Imbasnya, Anda tidak bisa melakukanupgrade komponen tersebut. Jika baterai rusak, Anda tidak bisa menggantinya sendiri, tapi mesti datang langsung ke service center resmi Asus.  
Sebagai pendukung, digunakan layar berukuran 11,6 inci berteknologi LED backlight dengan resolusi 1366x768 pixel. Dan karena menggunakan chip grafis kelas low-end, perangkat ini kurang cocok untuk dipakai menjalankan aplikasi berbasis 3D atau game. Apalagi, perangkat ini belum mendukung DirectX 11.
****
Jika Anda mementingkan kepraktisan serta kenyamanan pakai netbook, Asus X201E bisa menjadi pilihan. Produk ini dilengkapi dengan komponen layaknya sebuah notebook namun dengan bentuk fisik yang lebih ramping. Perangkat ini cocok bagi yang membutuhkan perangkat kerja praktis yang mudah dibawa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar